JAKARTA, suaramerdeka-jakarta.com- Timnas Indonesia akan bentrok lawan Australia pada Kualifikasi Piala AFC U23.
Laga Indonesia vs Australia akan disiarkan secara langsung di SCTV pukul 19.00 WIB malam ini dan bisa juga lewat live streaming Vidio.com.
Bagi Indonesia, pertandingan nanti harus dimenangkan agar bisa lolos ke Piala AFC U23.
Indonesia merasa tidak diuntungkan dengan yang terjadi di Grup G ini.
Semestinya, Grup G dihuni Indonesia, Australia, Brunei Darussalam dan China.
Namun, China dan Brunei memilih mundur dan menyisakan Indonesia dan Australia.
Sehingga, Grup G hanya akan diambil satu peserta yang lolos, apakah Indonesia atau Australia.
Baca Juga: Zidane Tak Tertarik Gantikan Solskjaer
Jika saja China dan Brunei tidak mundur, ada dua tim yang melaju ke putaran final Piala AFC U23, yaitu juara grup dan runner up.
Karena itu, Timnas Indonesia butuh dukungan masyarakat agar bisa memenangkan laga lawan Australia.
Pertandingan Indonesia vs Australia digelar dua leg, pertama tanggal 26 Oktober dan kedua 29 Oktober 2021.
Untuk memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia, Anda tak perlu hadir langsung ke stadion karena laga dihelat di Tajikistan.
Anda cukup menyaksikan lewat televisi atau video streaming melalui link di bawah ini:
Mari kita dukung agar Timnas Indonesia sukses mengalahkan Australia. ***
Artikel Terkait
Timnas Indonesia vs Australia, Harus Tunjukkan Fighting Spirit
Hanis Saghara: Kunci Kemenangan Timnas Ada di Kebersamaan dan Komunikasi
Shin Tae-yong: Timnas Indonesia Harus Kalahkan Australia