MALANG, suaramerdeka-jakarta.com- Arema FC bakal mencari pelampiasan usai ditaklukkan Borneo FC tiga gol tanpa balas pada pekan pertama kompetisi BRI Liga 1.
Kali ini, pelampiasan yang sudah di depan mata adalah PSIS Semarang.
Arema bakal menjamu PSIS pada pekan kedua kompetisi BRI Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Sabtu 30 Juli 2022.
Baca Juga: Arema vs PSIS: Carlos Fortes dkk Sudah Tiba di Malang, Tak Masalah Waktu Kickoff Diubah
Laga big match tersebut mengalami perubahan dua kali jadwal kick off.
Sampai-sampai, panitia pelaksana (Panpel) pertandingan meminta maaf kepada Aremania terkait tiket yang sudah dicetak.
"Kami meminta maaf dan mohon pengertian Aremania, karena di tiket yang tercetak sudah tercantum pukul 20.30 WIB," kata media officer Arema FC, Sudarmaji, Kamis 28 Juli 2022.
Baca Juga: Pecinta Tanaman Hias Berharap Jakarta Plant Market Jadi Event Tahunan
Semula, jadwal kick off Arema vs PSIS akan dilangsungkan pukul 16.00 WIB.
Jadwal itu direvisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi menjadi pukul 20.30 WIB.
Panpel pun lantas mencetak tiket laga big match Arema vs PSIS pada jam tersebut.
Baca Juga: BRI Liga 1: Persis Solo Perlu Berhati-hati, Yusuf Helal Sudah Bergabung Persija
Namun lagi-lagi, jam kick off diubah lagi oleh PT LIB menjadi pukul 18.15 WIB.
Surat pemberitahuan dari LIB baru diterima managemen Arema pada Kamis siang hari ini.
Artikel Terkait
Marukawa dan Hilman Syah Catatkan Sejarah di BRI Liga 1
Usai Jawara Piala Presiden, Arema Babak Belur di Kandang Borneo
Pelatih Kiper PSIS Rory Grand, Pernah Melatih di 3 Negara
Jadwal Pertandingan BRI Liga 1 Pekan Kedua: Arema vs PSIS, Bentrok Dua Tim Berkostum Biru
YOH ISO YOH: Carlos Fortes Comeback, Dipersiapkan Lawan Arema?
Arema vs PSIS: Carlos Fortes dkk Sudah Tiba di Malang, Tak Masalah Waktu Kickoff Diubah