Erick Thohir Dukung Program Bangga Merah Putih Mendunia, Diharap Lahirkan Pemain Bola Hebat

- Selasa, 23 Agustus 2022 | 22:22 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir hendak menendang bola di sela soft launching program Bangga Merah Putih Mendunia di Stadion Madya GBK Jakarta, Selasa 23 Agustus 2022 (SuaraMerdeka/Iqbal)
Menteri BUMN Erick Thohir hendak menendang bola di sela soft launching program Bangga Merah Putih Mendunia di Stadion Madya GBK Jakarta, Selasa 23 Agustus 2022 (SuaraMerdeka/Iqbal)

Menteri BUMN Erick Thohir yang hadir di acara itu, mengaku bangga dengan yang diukir tim Indonesia selama mengikuti Gothia Cup 2022.

Dari enam laga yang dilakoni Hesyam Rusyidi dan kawan-kawan, hasilnya tak terkalahkan.

Indonesia bahkan mencetak 32 gol dan hanya kebobolan dua gol saja.

Erick Thohir juga ikut berbincang dengan para pemain remaja itu, lalu menanyakan apa rahasianya hanya kebobolan dua gol selama enam kali main.

Jawabannya pun bervariasi, mulai bola boleh lewat tapi pemain jangan hingga latihan serius dan konsisten.

Baca Juga: Suasana Haru Saat Tangis Ayah Brigadir J Pecah Terima Ijazah Tanpa Sang Anak di Acara Wisuda

Erick Thohir ikut berpesan kepada seluruh pemain agar tidak sampai meninggalkan sekolah hanya karena fokus ke sepak bola.

Menurut Erick, pendidikan tetap nomor satu, karena yang akan membawa kesuksesan ke depan, salah satunya ya pendidikan.

Dia menjelaskan, usia keemasan pemain bola tidak sama dengan profesi lain seperti pegawai negeri, misalnya.

Kalau pegawai pensiun bisa sampai 58-60 tahun, sedangkan pemain bola hanya sampai 30an tahun. Belum lagi kalau mengalami cedera berat di usia matang, tentu akan sangat merugikan pemain karena akan pensiun lebih dini. 

Baca Juga: Start Buruk Liverpool Di Awal Musim, Semua Tertuju Pada Kesalahan Van Dijk

"Jangan karena sepak bola punya uang banyak, lalu lupa pendidikan. Ingat juga dalam sepak bola ada cedera ringan dan berat. Kalau cederanya berat, apakah klub akan memikirkan? Maka perlu ditanyakan asuransi sebelum masuk klub. Kalau tidak, akan selesai lebih cepat sebagai pemain. Karena itu, fondasi pendidikan jadi penting," kata Erick Thohir.

"Jadi saya berpesan, yang suka bola terusin, tapi sekolah juga harus diterusin," imbuhnya.

Erick Thohir, dalam kesempatan tersebut juga ingin menjajal kekuatan kiper Indonesia yang berlaga di Gothia Cup 2022, Hesyam Rusyidi yang hanya kebobolan dua gol.

Erick Thohir mencoba tendangan penalti, bolanya memang dapat diamankan oleh Hesyam.***

Halaman:

Editor: Arif Muhammad Iqbal

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X