JAKARTA,suaramerdeka-jakarta.com-
Mengejutkan! Pemain sekelas Egy Maulana Vikri resmi gabung Dewa United di Liga 1 2022/2023. Kabar ini memancing reaksi pengamat apalagi netizen menanggapi keputusan Egy main di Indonesia
Egy mengungkap alasan pilih Dewa United ketimbang main di Eropa. Menit bermain menjadi salah satu penyebab Egy berlabuh di Liga 1 2022/2023.
Pemain 22 tahun itu mengaku butuh jam terbang lebih banyak di level profesional. Ia menyebut tak mendapat menit bermain yang cukup selama merumput di Eropa sejak 2018.
"Yang pertama pasti menit bermain. Saya di Eropa sudah lima tahun dengan menit bermain yang sangat sedikit. Apalagi di SEA Games sempat cedera berbulan-bulan," kata Egy di Youtube Dewa United.
Baca Juga: Hasil Liga Italia: Juventus Di Kandang Sendiri Dipermalukam Monza 0-2
"Saya merasa menurun. Karena membutuhkan menit bermain saya berbicara dengan manajemen Dewa United tentang rencana mereka ke depan," ujarnya menambahkan.
Selain kepastian menit bermain, ia merasa sejalan dengan visi yang digaungkan klub berbasis di Tangerang Selatan itu. Kemudian Dewa United juga membuka kesempatan Egy untuk kembali merumput di luar negeri.
"Mereka punya visi yang jelas. Mereka juga memberi sinyal jika ada klub luar yang berminat mereka akan membantu saya. Jadi semua rencana sudah jelas, itu yang membuat saya yakin," ucapnya.
Pihak manajemen Dewa United bersuka cita menyambut pemain muda potensial tersebut mengarungi kerasnya persaingan di Liga 1.
"Dewa United FC dengan senang hati memperkenalkan Egy Maulana Vikri sebagai rekrutan anyar di bursa transfer paruh musim ini. Egy sebelumnya bermain untuk klub Slovakia, FC ViOn Zlate Moravce," tulis Dewa United dalam keterangan resmi pada Senin (30/1).
CEO Dewa United Ardian Satya menyampaikan pihaknya mengikat Egy dengan kontrak cukup panjang. Bintang Timnas Indonesia itu menandatangani kontrak hingga 2027 mendatang.
Disayangkan Netizen dan Pengamat
Pengamat sepak bola nasional Muhammad Yusuf Kurniawan menyayangkan keputusan Egy kembali ke dalam negeri. Menurut Yuke, sapaan akrabnya, ada baiknya Egy tak langsung pulang ke Indonesia, melainkan mencoba ke Asia Timur atau Tenggara.
Artikel Terkait
Pique Pamer Pacar Baru di Instagram, Shakira Sindir Via Videonya: Wanita Tidak Lagi Menangis
Usai Didemo Aremania, Manajemen Arema FC Pertimbangkan Mundur Dari Liga 1
Pakar Telematika Abimanyu: Kenapa Situs Judi Online Susah Ditutup?