JAKARTA, Jakarta.Suaramerdeka.com,-
Pasar Indonesia sangat penting untuk market audio, video dan lighting. Memahami hal itu, Harman Professional Solutions, perusahaan yang menciptakan dan memproduksi produk audio, video, lighting dan control (AVLC) untuk pasar entertainment dan perusahaan (enterprise), termasuk live performance, audio production, tempat- tempat event besar, bioskop, retail, perusahaan, pendidikan, pemerintahan, hospitality, broadcast dan lain-lain, berkomitmen besar pada market di Indonesia.
Demikian dikatakan Amar Subash, Vice President dan Managing Director Harman Professional Asia-Pacific dan India di Pullman Hotel Central Park Jakarta, Kamis (9/3/2023).
Baca Juga: Penjahat Sebenarnya adalah Polisi? (Narkoba dan Polisi di AS).
Amar Subash menambahkan, meski lebih dari 60 persen produk yang dipamerkan di even ini sudah dirilis tahun lalu, tapi tidak menurunkan niat publik mendatangi even HARMAN Connect Day 2023.
"Target kami menjadi nomor satu di Indonesia. Karena itu, nilai investasi kami di Indonesia tidak kecil. Sebab bagian investasi di Indonesia adalah bagian dari investasi di dunia," katanya lagi.
HARMAN Connect Day 2023 yang digelar di Jakarta didaku saat yang tepat untuk mempertunjukkan solusi untuk sektor-sektor seperti Hospitality (AVL), Touring dan Corporate (perusahaan).
Baca Juga: Ferdy Sambo dan Kekuasaan.
HARMAN Connect Day pertama pada tahun 2023 dimulai di Pullman Hotel, Central Park pada tanggal 9 Maret. Event ini menyambut ratusan tamu yang mewakili para dealer dan para system integrator yang menawarkan solusi untuk audio profesional, video dan juga sistem lighting di Indonesia.
Acara yang penting dari event ini termasuk peluncuran resmi dari line array loudspeakers JBL seri SRX900 serta penampilan pertama generasi lanjutan dari produk-produk AMX video dan control.
Baca Juga: Ferdy Sambo dan Wajah Kepolisian Kita
"Asia Tenggara merupakan pasar yang sangat penting bagi HARMAN Professional dan Indonesia adalah inti dari strategi kami. Event ini sekali lagi telah memperlihatkan komitmen HARMAN kepada para customer kami di pasar ini," imbuh Mr Nick Screen sebagai Channel Sales Director untuk Asia-Pacific dari HARMAN.
Segendang sepenarian dikatakan Marcel, Bisnis Development untuk wilayah Indonesia. Menurut dia, Indonesia merupakan core strategi bagian dari market Asia Tenggara.
Baca Juga: Kuda Hitam Pilpres 2024.
"Dengan menghadirkan dealer-dealer dalam hal audio, video dan lighting, acara ini sekaligus membuka networking antarkita pelaku usaha," kata Marcel.
Artikel Terkait
Politik adalah Komedi Baru
Adab dan Etika Politisi
Kekalahan itu Guru.
Satria Piningit, Di Mana Kau Berada.
Indonesia dan 100 Tahun NU.