BANDUNG, jakarta.suaramerdeka.com -- Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo menjelaskan bahwa pemerintah selama pandemi Covid-19 sudah memberikan stimulus tarif listrik khusus bagi masyarakat.
Langkah tersebut merupakan bagi dari komitmen BUMN energi itu untuk terus melaksanakan amanat dari pemerintah untuk memberikan pasokan listrik yang andal dan terjangkau bagi masyarakat.
Dijelaskan, sepanjang 2020 yang dimulai sejak April pemerintah telah menyalurkan hingga Rp 13,15 triliun kepada 33,02 juta pelanggan. Untuk tahun 2021, alokasi anggaran untuk stimulus listrik itu sebesar Rp 11,08 triliun yang diberikan kepada 31,94 juta pelanggan.
"Stimulus tersebut merupakan bentuk perlindungan sosial yang diberikan pemerintah selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat pada masyarakat. Penyaluran stimulus oleh PLN kepada masyarakat berjalan baik," ujar Darmawan dalam keterangannya yang diterima Kamis (2/6/2022).
Baca Juga: Ingin Usaha Kopi Rakyat Makin Andal, PLN Berikan Bantuan Mesin Pengemasan bagi KUB di Kendal
Darmawan menjelaskan bahwa selama pandemi, pemerintah dan PLN memberikan stimulus pemakaian listrik gratis dan diskon 50 persen bagi pelanggan golongan rumah tangga daya 450 Volt Ampere, bisnis kecil daya 450VA, dan industri kecil daya 450 VA.
"Sedangkan untuk golongan rumah tangga daya 900VA bersubsidi juga diberikan stimulus," ujarnya. Selain itu, PLN juga memberikan pembebasan biaya beban atau abonemen dan pembebasan ketentuan rekening minimum 50 persen untuk pelanggan industri, bisnis dan sosial.
"Upaya ini menjadi bukti konkrit bahwa negara hadir untuk menjaga masyarakat. PLN juga terus meningkatkan keandalan listrik bagi masyarakat," ujar Darmawan.
Baca Juga: Jadwal Big Match Spanyol vs Portugal di UEFA Nations League
Artikel Terkait
Daewoong Pharmaceutical Company Luncurkan Program CSR 'Say Pain!
Kerja Sama Kanada-Indonesia Bangkitkan Kembali Bumbu Nusantara
Kesejahteraan Rakyat Indonesia Jadi Doa Puan Maharani di Tanah Suci
Remote Working Dipercaya Bikin Karyawan Tetap Produktif
Antisipasi Krisis Pangan Global, Presiden: Sorgum Alternatif Bahan Pangan
Pelayanan Publik Perpusnas Raih Penghargaan Tinggi
Acer Exclusive Store Ajak Pelanggan Jajal Langsung Keunggulan Lini Produk Terlengkap
Gelar ‘Indonesia Sustainable Procurement Expo (ISPE) 2022”, AKEN Targetkan Satu Juta Produk Dalam Negeri Masuk