JAKARTA,suaramerdeka-jakarta.com- Kepala Staf Kepresidenan Dr. Moeldoko mengakui sekaligus mengapresiasi semangat para wirausahawan dan pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang tetap tangguh di tengah situasi krisis finansial global.
"Dunia saat ini menghadapi resesi, inflasi tinggi dan pertumbuhan ekonomi menurun. Namun kita harus berbangga hati pada semangat UMKM dan para entrepreneur yang luar biasa, karena mereka Indonesia masih eksis.
Pertumbuhan ekonomi kita masih bagus," kata Moeldoko saat memberikan pidato sambutan dalam acara Info Franchise and Business Concept Expo (IFBC) di Tangerang, Banten, Jumat (28/10).
Baca Juga: Pelari Mancanegara Minati Lomba Lari Highlands Half Marathon di Sentul City
Kepala Staf Kepresidenan pun bangga terhadap semangat pelaku UMKM yang segera bangkit dari situasi terpuruk.
"Survei dari Asian Development Bank (ADB) melaporkan bahwa sekitar 48,6% UMKM Indonesia tutup karena terdampak pandemi.
Kita punya pengalaman krisis dan resesi tahun 1998, 2008 dan tahun ini, tapi satu hal yang selalu eksis, UMKM. Hari ini saya optimis, UMKM akan sepenuhnya segera kembali pulih," imbuhnya.
Baca Juga: Dukung Keamanan Siber KTT G20, APJII Kerahkan Tim Ahli Atasi Ancaman Peretasan di Dunia Maya
UMKM memang berperan penting dalam menyokong ketahanan ekonomi domestik. Tidak hanya mampu menggerakkan ekonomi di daerah dan memaksimalkan penggunaan bahan baku lokal, UMKM juga menciptakan lapangan kerja padat karya.
Artikel Terkait
CIMB Niaga Luncurkan Program Pemberdayaan UMKM Indonesia Timur
Sediakan Konsultasi Gratis, Custombox Bantu UMKM Buat Packaging Berkualitas
APEC Workshop 2022 Susun Strategi Pemulihan UMKM Pascapandemi
MenKopUKM: Keamanan Data dan Trust Jadi Jaminan Onboarding Digital UMKM Sukses
Dorong Pertumbuhan Ekonomi, Terminal Wajib Beri Ruang Bagi UMKM
BSI Maslahat Launching Outlet UMKM BSI Maslahat Sociopreneur Universitas Andalas
Jangkau Belasan Ribu Pelaku UMKM di 2021,GoTo Kembali Gelar Konferensi Maju Digital 2022
KADIN: UMKM adalah Kunci Untuk Meningkatkan Ekspor Perdagangan
Pimpin Pasar o2o, Mitra Bukalapak Perluas Dampak Bagi UMKM di Seluruh Indonesia