JAKARTA,suaramerdeka-jakarta.com- Sesuai dengan tema dari Jakarta Fashion Week 2023 (JFW) yaitu Fashion Reformation dengan mengusung ide digital, virtual, imajinasi, transformasi, human, dan fashion sebagai perayaan kreativitas dan kebangkitan industri mode setelah melalui masa pandemi.
HDII sebagai desainer khususnya Desainer Interior dan Tata Panggung dengan bangga mendukung anggotanya untuk ikut serta dalam perayaan Trend 2023 pada Fashion.
Desainer Interior sangat sadar bahwa faktor utama adalah membangun ambience dan latar yang baik untuk memperkuat karya-karya fashion yang akan ditampilkan di Jakarta FashionWeek 2023.
HDII DKI Jakarta atau Himpunan Desainer Interior DKI Jakarta merupakan asosiasi profesi beranggotakan desainer interior di Jakarta ikut berperan serta sebagai mitra pendukung Official Interior Partners pada perayaan JFW 2023 terutama dalam hal ini mengatur tata letak dalam ruangan.
Baca Juga: Dinilai Terus Sudutkan Polri, Menko Polhukam Mahfud MD Tuai Kecaman
HDII DKI Jakarta berterima kasih atas undangan dan kepercayaan JFW untuk melibatkan desainer-desainer ahli di himpunan.
HDII DKI Jakarta membuat Tim Desainer khusus untuk bersama-sama mewujudkan ide, mengembangkan konsep desain, sampai bentuk dan material sehingga konsep terbangun sesuai dengan tema yang diusung.
“Senang sekali dapat berkolaborasi dengan JFW 2023. Ini sebagai bentuk apresiasi dan kontribusi profesi desainer interior. Dengan adanya kolaborasi bersama ini diharapkan bersama mewujudkan pengalaman ruang yang menarik, pengalaman ritel dan hasil estetika yang baik,” sambut Rina Renville Ketua HDII DKI Jakarta dengan antusias.
Hal senada juga diungkapkan oleh Rubi Rusli dari Biroe Architecture yang juga merupakan anggota HDII DKI Jakarta dan berlaku sebagai Desainer Tata panggung dan Desain City Hall.
Artikel Terkait
Ini Modest Fashion Khas Indonesia, Rancangan Amy Atmanto
Dukung Fesyen Muslim Mendunia, Mendag Zulkifli Hasan Luncurkan Logo Jakarta Muslim Fashion Week
Modest Fashion Naik Daun, Industri Fashion Indonesia Punya Corak Sendiri
Lazada Hadirkan ‘Fashion of The Next Normal’ di Panggung Jakarta Fashion Week 2023
Kolaborasi Kreativitas TACO dan HDII di Jakarta Fashion Week 2023
Fashionlink Bawa Musim Semi ke Runway JFW 2023Bersama Starry, Glashka, Nadjani