JAKARTA,suaramerdeka-jakarta.com- Pameran bisnis bertaraf internasional di bidang kecantikan, Cosmobeaute telah dilaksanakan pada 3 hingga 5 November 2022 kemarin.
Beberapa perusahaan Indonesia yang bergelut di bidang kecantikan ikut memeriahkan pameran tersebut. Event tersebut digelar di kawasan Senayan, tepatnya di Jakarta Convention Center (JCC).
Cosmobeaute diketahui telah 15 kali digelar di Indonesia. Tahun ini, event Cosmobeaute dihadiri pula perusahaan kecantikan yang berasal dari Korea, Jepang hingga Malaysia. Beberapa perusahaan asal Indonesia termasuk Neo Kosmetika juga ikut memeriahkan Cosmobeaute 2022.
Baca Juga: Polda Jateng dan Tokoh Lintas Agama Gelar Doa Bersama untuk Negeri dan Polri
Neo Kosmetika sendiri dikenal sebagai perusahaan yang melayani jasa maklon kosmetik.
Berada di bawah naungan PT Neo Kosmetika Industri, perusahaan ini dapat memproduksi ratusan ribu produk setiap minggunya. Beberapa pengunjung event Cosmobeaute tampak mampir ke booth Neo Kosmetika.
Dalam booth, tim Neo Kosmetika menyambut hangat dan memberikan konsultasi gratis kepada pengunjung. Beberapa pengunjung juga dapat mencoba sample produk yang telah disiapkan oleh tim Research and Development Neo Kosmetika.
Baca Juga: Replika Gatotkaca Tertinggi Pecahkan Rekor MURI
"Pengunjung yang mampir ke booth Neo bisa langsung melakukan konsultasi maklon dengan tim. Pengunjung juga dipersilahkan mencoba sampel yang telah dibuat oleh tim RnD kami," kata Niza selaku Marketing PT Neo Kosmetika Industri.
Artikel Terkait
Luncurkan Parfum ‘Violette’, Mykonos Gandeng Violenzia Jeanette
Kalahkan Dark Spot dengan NIVEA Super 10 Vitamin Body Serum
Kolaborasi Kreativitas TACO dan HDII di Jakarta Fashion Week 2023
Peringati Hari Sumpah Pemuda, URBAN&CO Gerakkan Campaign Under The Sky
Mendapatkan Kulit Putin Tanpa Suntik? Ini Caranya
Tokopedia Beauty Awards 2022 Kembali Hadir, Tokopedia dan Dokter Kecantikan Kupas Tuntas Lima Fakta dan Mitos
Sinergi Bareng Maudy Ayunda, Aeris Beauté Ciptakan Produk Alat Kecantikan Terbaik
Ibu-Ibu Indonesia Unjuk Gigi di Worldwide International 2022