JAKARTA,suaramerdeka-jakarta.com - Musyawarah Nasional Laskar Ganjar - Puan sekaligus do'a kebangsaan para raja-raja se-Nusantara dalam rangka memperingati Haul Bung Karno akan dilaksanakan pada tanggal 19 Juni 2022 di Istana Gebang Kota Blitar, Jawa Timur.
Dalam rapat panitia hari ini, dipimpin Ketua Umum Laskar Ganjar - Puan, Nawang Andi Kusuma melakukan evaluasi kesiapan panitia naisonal maupun daerah.
Ketua Umum juga meminta kepada para pengurus DPP, DPD dan DPC untuk dapat hadir dalam perhelatan tersebut, sekaligus melakukan ziarah di makam proklamator dan Bapak Bangsa, Bung Karno.
Baca Juga: KA Wisata Gencarkan Kerjasama dengan Perhutani Soal Potensi Wisata
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Dewan Pembina Laskar Ganjar - Puan, H. Mochtar Mohamad mengungkapkan, hasil survey terbaru dari SMRC yang dirilis tanggal 9 Juni 2022.
Dalam simulasi calon Presiden dari hasil survey tersebut, ditemukan bahwa, Ganjar Pranowo sebesar 30, 3 % dan Prabowo Subianto 27,3% dan Anies Baswesdan 22,6 % dan yang menjawab tidak tahu 19,9%.
Kemudian ada pula hasil survey dari lembaga Poltracking Indonesia yang merilis di hari yang sama tanggal 9 Juni 2022 menyebutkan bahwa, elektabilitas simulasi calon Presiden Ganjar Pranowo sebesar 30,6 %, Prabowo Subianto 26, 8% dan Anies Baswedan 19,8%.
Baca Juga: PDIP Tak Mau Sibuk Bermanuver Capres Demi Elektabilitas, Ini Alasannya
"Dari potret kedua lembaga ini sangat jelas, Ganjar Pranowo bakal calon presiden yang akan dipilih oleh rakyat," ujarnya melalui keterangannya, Jum'at (10/6).
Artikel Terkait
Laskar Ganjar-Puan(LGP),Bukan Relawan Biasa
LGP Prediksi, Partai Pendukung Pemerintah Berikan Dukungan ke Ganjar - Puan
DPP Laskar Ganjar - Puan dan Brigade Laskar Ganjar - Puan Gelar Buka Bersama