Senada dengan Kepala BPSDMP, Sekretaris BPSDMP, Dr. Capt A Arif Priadi, M.Sc yang juga turut hadir dalam pelantikan ini mengingatkan para lulusan agar nantinya membawa nilai-nilai Prestasi (Profesional, Etika, Standar Global dan Integritas) yang telah didapat selama menjalani pendidikan di kampus Kemenhub kedalam dunia kerja.
Dalam kesempatan yang sama Direktur Politeknik Pelayaran (PIP) Makassar, Capt. Sukirno, M.M.Tr., M.Mar melaporkan bahwa wisudawan yang dilantik pada hari ini berjumlah 344 orang yang merupakan para pelaut lulusan dari Diklat Pelaut Tingkat I, II, III, IV, V dan Diklat Pembentukan Tingkat III dengan rincian 18 orang lulusan Diklat Peningkatan Ahli Nautika Tingkat I, 25 orang lulusan Diklat Peningkatan Ahli Teknika Tingkat I, 28 orang lulusan Diklat Peningkatan Ahli Nautika Tingkat II, 41 orang lulusan Diklat Peningkatan Ahli Teknika Tingkat II, 26 orang lulusan Diklat Peningkatan Ahli Nautika Tingkat III, 18 orang lulusan Diklat Peningkatan Ahli Teknika Tingkat III, 45 orang lulusan Diklat Peningkatan Ahli Nautika Tingkat IV, 27 orang lulusan Diklat Peningkatan Ahli Teknika Tingkat IV, 63 orang lulusan Diklat Peningkatan Ahli Nautika Tingkat V, 38 orang lulusan Diklat Peningkatan Ahli Teknika Tingkat V, 9 orang lulusan Diklat Pembentukan Tingkat III Ahli Nautika, dan 6 orang lulusan Diklat Pembentukan Tingkat III Ahli Teknika.***
i
Artikel Terkait
Mudik Lebaran 2022: Kemenhub Siapkan Cadangan Moda Transportasi Jika Kekurangan Armada
Kemenhub Imbau Pemotor Manfaatkan Rest Area Pemotor Balong Gandu
Kemenhub Gelar Program Padat Karya di Gunung Kidul
Kemenhub Gulirkan Angkutan Feeder LRT dan BRT Sumsel
BPSDM Perhubungan Ingatkan Bahaya Penyalahgunaan & Peredaran Gelap Narkoba