JAKARTA, Jakarta.Suaramerdeka.com,- Wina Armada Sukardi, Ketua Panitia FFWI XII, Tahun 2022, sekaligus penerima penghargaan Lifetime Achievement Awards untuk Kategori Pengabdian Seumur Hidup bidang Wartawan memberikan penilaian positif atas penyelenggaraan malam puncak FFWI XII 2022 di PPHUI, Jakarta, pada Kamis (27/10/2022) malam.
Baca Juga: Adab dan Etika Politisi
"Setelah mengalami dan melihat sendiri, mendengar dari para pihak terkait, serta membandingkannya dengan tahun silam, acara puncak penganugrahan Piala Gunungan, tadi malam, dari skala nilai 1 -10, secara personal saya memberikan penilaian sebagai berikut, " kata Wina Armada di Jakarta, Jumat (28/10/2022).
Baca Juga: Polri, Sampai Kapan Kau Terus Merendahkan Dirimu Sendiri?.
Pertama, menurut Wina Armada Sukardi, jika dilihat full dari luar, tanpa mengetahui beberapa problem internal, "Nilainya 8 (delapan). Mendekati cum laude. Melonjak 4 (empat) point dibanding tahun silam. Berarti ada peningkatan prestasi luar biasa, dua kali lipat. Selamat, " tekan wartawan senior dan ahli pidana pers, itu.
Dia menambahkan, jika diikutsertakan dengan fakor masalah internal, nilainya 7,5 (tujuh koma lima atau tujuh setengah).
Baca Juga: Ferdy Sambo dan Kekuasaan.
"Sebuah nilai yang tetap di atas rata-rata (6 - 7). Naik 3,5 point dari tahun silam. Sebuah prestasi yang juga bagus. Patut juga diucapkan selama dan sukses, " pungkasnya sembari menekankan, penyelenggaraan Malam Puncak FFWI XII 2022 di PPHUI berkolaborasi dengan Bigs Group sebagai creative ecosystem yang bergerak di bidang Event Management, Creative Agency, IT Solution dan Production House yang berlokasi di Jakarta. (Bb).
Artikel Terkait
Akankah Vino G Bastian Pecahkan Rekor di FFWI 2022
Super, Borong Delapan Piala, Ngeri Ngeri Sedap raih Piala Gunungan Emas FFWI pertama
Film terlaris KKN di Desa Penari terima Piala Khusus FFWI
Inilah Deretan Pemenang Piala Gunungan FFWI 2022