JAKARTA,suaramerdeka-jakarta.com– Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meraih penghargaan pada Nawacita Awards 2022 untuk kategori Kemajuan Infrastruktur dan Industri, Jumat 28/10/2022.
Penerimaan penghargaan diwakili oleh Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR Mohammad Zainal Fatah.
Nawacita Awards adalah ajang penghargaan yang digelar oleh PT Media Nawacita Indonesia untuk memberikan apresiasi kepada tokoh-tokoh nasional.
Dalam mendukung dan mengimplementasikan program Nawacita, yaitu 9 prioritas pembangunan nasional yang dicanangkan oleh Presiden Jokowi pada tahun 2014 lalu.
Baca Juga: Indonesia Tanpa Wakil di Final Medco Energi International Tennis Championships 2022
“Ajang penghargaan ini diharapkan dapat memicu tumbuhnya pemimpin bangsa, kelompok atau individu yang rela berkorban dan berjuang dengan tulus dan ikhlas memberikan kontribusi positifnya pada kemajuan kesejahteraan bangsa,” kata Direktur Utama PT Media Nawacita Indonesia Otoli Zebua.
Menteri Basuki meraih penghargaan kategori Kemajuan Infrastruktur dan Industri bersama dengan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia sekaligus Ketua Dewan Pembina Nawacita Indonesia Yasonna Laoly.
Baca Juga: Kejati Kalimantan Barat Tangkap Buronan di Klaten
Baca Juga: Sejarah Sumpah Pemuda

Terdapat 9 kategori penghargaan yang dianugerahkan pada Nawacita Awards yaitu
Pertahanan dan Keamanan, Penguat Kebhinekaan Indonesia, Pendidikan Karakter Bangsa, Kesejahteraan Masyarakat.
Kemandirian Ekonomi Nasional, Kemajuan Infrastruktur dan Industri, Pembangunan Daerah, Pejuang Demokrasi, serta Penegak Hukum.
Artikel Terkait
Atasi Kekeringan, Kementerian PUPR Bangun Delapan Embung di Kepulauan Tanimbar Maluku
Tingkatkan Kompetensi SDM Konstruksi, Kementerian PUPR Latih 34.652 Tenaga Kerja
Kementerian PUPR Perkuat Konektivitas Perhelatan Internasional di 4 Provinsi
Persemaian Sriwijaya Kemampo - Sumatera Selatan, antara Kementerian LHK dan PUPR bersama Sinar Mas
Rampung Tahun Depan, Kementerian PUPR Lakukan Konstruksi Penanganan Banjir di Ruas Tol Pondok Aren – Serpong
Dukung Kebijakan Pengurangan Emisi Karbon, Kementerian PUPR Komitmen Bangun Infrastruktur Hijau
Kementerian PUPR Targetkan SPAM Regional Banjarbakula Layani 74.202 Sambungan Rumah pada 2024