Tugaskan 50 Orang CPNS Tim ke 2, Kementerian PUPR Percepat Penanganan Pasca Bencana Cianjur

- Selasa, 31 Januari 2023 | 18:04 WIB
Sumber : Website pu.go.id (abd)
Sumber : Website pu.go.id (abd)

JAKARTA,suaramerdeka-jakarta.com - Dalam rangka mempercepat penanganan pasca bencana gempa di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Menugaskan 50 orang CPNS Batch I sebagai Tim ke 2 untuk melakukan pendampingan teknis rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana gempa, Selasa (31/01).

Direktur Jenderal Perumahan Iwan Suprijanto mengatakan, sesuai dengan arahan Presiden Jokowi, Kementerian PUPR ditugaskan untuk melakukan upaya tanggap darurat di Cianjur.

Baca Juga: Selebgram Onky Ray Si Pengusaha 'Jamu Gemuk'

Mulai dari pembukaan akses pada daerah yang terisolir, penyediaan toilet umum, dan tenda darurat untuk beberapa titik pengungsian.

Dilakukan pula quick assesment terhadap kerusakan fasilitas umum (fasum) dan fasilitas sosial (fasos) serta pendataan kerusakan rumah bersama dengan tim BNPB, Pemerintah Kabupaten Cianjur dan juga para relawan.

CPNS Kementerian PUPR akan melaksanakan tugas teknis. Mulai dari mendampingi masyarakat pada saat sosialisasi Rumah Tahan Gempa (RTG) dan membantu masyarakat memilih teknologi RTG.

Baca Juga: Bacaan Sholawat Nabi yang Mudah Dihafal dan Diamalkan

Kemudian pendampingan pelaksananaan pembangunan, dan juga memastikan pembangunan memenuhi spesifikasi teknis sebelum diberi sertifikasi sebagai rumah tahan gempa,” jelas Iwan.

Sekretaris Direktorat Jenderal Perumahan M Hidayat yang melepas 50 orang CPNS Batch I ini mengatakan, penugasan yang dilakukan secara bertahap ini sesuai dengan arahan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

“Desember lalu sudah diberangkatkan 50 orang CPNS Tim 1 dari Batch I. Hari ini berangkat 50 orang lagi Tim 2 dari Ditjen SDA, Bina Marga, Cipta Karya, dan Bina Konstruksi.

Totalnya ada 200 orang CPNS yang nantinya akan melakukan pendampingan kepada masyarakat terdampak bencana gempa di Cianjur,” kata Hidayat.

Hidayat menambahkan, Tim 2 ini nantinya akan bergabung dengan Tim 1 untuk mendampingi masyarakat membangun kembali rumahnya yang rusak berat.

Halaman:

Editor: Budi Nugraha

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Begini Kiat Aman Berdonasi di Platform Digital

Senin, 27 Maret 2023 | 17:02 WIB

Prakiraan Cuaca Besok Senin, 27 Maret 2023

Minggu, 26 Maret 2023 | 13:50 WIB
X